WHAT'S ON

 Flight Facilities & SG Lewis @ Savaya

Harga Tiket Flight Facilities & SG Lewis Bali 2024

Berikut adalah detail harga tiket event Flight Facilities & SG Lewis @ Savaya:

  • General Admission: IDR400K

Untuk pemesanan tiket atau VIP table sekaligus mengetahui detail event Flight Facilities & SG Lewis @ Savaya, kalian bisa cek akun Instagram mereka di @savayabali, atau website mereka di savaya.com.

Location: Savaya Bali, Uluwatu

Tentang Event

Grup musik duo asal Australia, Flight Facilities, akan kembali mengunjungi Indonesia. Mereka akan berkolaborasi dengan Savaya Bali untuk mengadakan konser DJ set bertajuk “Higher” yang akan meramaikan para penikmat nightlife Bali dengan lantunan musik house.

Grup duo yang populer berkat beberapa single seperti “Crave You” dan “Foreign Language” tidak hanya akan mengadakan DJ set sendiri, mereka juga mengajak musisi dan produser asal Inggris, SG Lewis, untuk mengisi event “Higher”.

Untuk kalian yang merupakan penggemar musik house, khususnya para penggemar Flight Facilities dan SG Lewis, ini merupakan kesempatan kalian untuk menonton mereka di Bali. Oleh karena itu, segeralah pesan tiket untuk menikmati pertunjukan dari kedua musisi sekaligus merasakan atmosfer nightlife Bali yang menakjubkan oleh Savaya Bali.

Diskografi Flight Facilities & SG Lewis

Flight Facilities

Flight Facilities merupakan grup musik duo elektronik asal Australia. Beranggotakan Hugo Gruzman dan James Lyell, mereka sudah malang melintang di ranah permusikan elektronik, khususnya house, dengan penggemar dari seluruh penjuru dunia menonton pertunjukan mereka di berbagai festival, seperti SXSW, Coachella, dan masih banyak lagi. Berikut adalah diskografi dari Flight Facilities:

  • Down to Earth (2014)

Album debut Flight Facilities yang dirilis pada tahun 2014. Mencakup berbagai genre seperti elektronik, synth-pop, dan nu-disco, album ini juga menampilkan kolaborasi dengan beberapa artis seperti Emma Louise, Reggie Watts, dan Giselle.

  • Forever (2021)

Forever menjadi album kedua Flight Facilities yang dirilis pada tahun 2021. Konsisten dengan genre yang dibawakan seperti pada album sebelumnya, kali ini Flight Facilities juga berkolaborasi dengan beberapa musisi untuk lagu-lagu yang ada di album ini, seperti Broods, Channel Tres, dan masih banyak lagi. 

Tak hanya album saja, Flight Facilities merilis beberapa single terkenal seperti “Crave You” (feat. Giselle), “Clair de Lune” (feat. Christine Hoberg), dan “Arty Boy” (feat. Emma Louise). Mereka juga merilis beberapa EP, seperti “Down to Earth Remixes” (2015) yang berisi remix dari lagu-lagu album debut mereka.

SG Lewis

Samuel George Lewis, atau yang lebih dikenal dengan nama panggungnya SG Lewis, merupakan musisi dan produser asal Inggris, 

  • Shivers (2015)

Shivers menjadi rilisan perdana dari SG Lewis. Berbentuk EP, SG Lewis menampilkan gaya musik yang terinspirasi dari elektronik, soul, dan R&B yang tersebar pada masing-masing lagu. EP ini memiliki beberapa single yang menonjol seperti “Warm” dan “No Less”.

  • Dusk, Dark, Dawn (2018)

Album debut SG Lewis yang terdiri dari tiga bagian yang menandakan tiga rentang waktu yang berbeda: “Dusk”, yang merupakan lagu-lagu yang cocok untuk suasana senja, kemudian ada “Dark”, yang berisi lagu-lagu yang cocok untuk suasana malam hari, dan yang terakhir, ada “Dawn” yang merupakan lagu-lagu yang cocok untuk suasana fajar menjelang pagi hari. Album ini menampilkan kolaborasi dengan beberapa vokalis terkenal seperti AlunaGeorge, J Warner, dan Totally Enormous Extinct Dinosaurs.

Selain itu, SG Lewis juga terlibat dalam beberapa single kolaborasi dengan musisi-musisi lain, seperti “Hurting” yang berkolaborasi dengan AlunaGeorge, dan “Better”, yang berkolaborasi dengan Clairo. SG Lewis juga terlibat dalam produksi musik dengan beberapa artis seperti Robyn hingga Channel Tres.

Latest Events

Matt Maltese A Tour That is Mine Jakarta 2024

Detail Harga Tiket Event Berikut adalah detail harga tiket event Matt Maltese A Tour That is Mine Jakarta: Harga tiket

Popular Events

John Legend’s An Evening With: A Night of Songs and Stories

harga tiket konse David Foster & friends 2024

Hitman Returns: David Foster & Friends Live In Indonesia 2024