Harga Tiket Konser King Promise
Berikut adalah detail harga tiket konser Glass Animals @ Bengkel:
General Admission: IDR880K
Untuk pembelian tiket sekaligus mengetahui seluruh detail event konser Glass Animals @ Bengkel, kalian bisa cek informasi ticketing mereka di website ismayalive.com atau akun Instagram mereka di @ismayalive.
Lokasi Venue: Bengkel Space, SCBD Space Lot 14, Senayan, Jakarta Selatan
Tentang Glass Animals
Band indie asal Oxford, Inggris, Glass Animals, akan mengunjungi Jakarta untuk mengadakan konser tunggalnya pada tanggal 12 Mei nanti. Berdasarkan pengumuman dari promotor event Ismaya Live melalui akun Instagram mereka, band yang terkenal dengan beberapa lagunya seperti “Heat Waves”, “Gooey”, dan “Tokyo Drifting” ini akan mengadakan konser di Bengkel Space, SCBD.
Selain itu, gelaran konser Glass Animals di Jakarta nanti akan menjadi gelaran konser mereka yang satu-satunya di Asia Tenggara untuk tahun ini, menjadikan ini sebuah kesempatan langka untuk kalian para penggemar yang ingin menonton mereka secara langsung. Untuk kalian yang tertarik untuk menonton Glass Animals di Bengkel Space nanti, kalian sudah bisa mendapatkan kesempatan mengamankan tiket untuk menonton Glass Animals yang sudah dibuka sejak tanggal 26 April melalui website mereka.
Diskografi Glass Animals
Glass Animals adalah sebuah band asal Inggris yang terkenal dengan genre indie pop/rocknya yang terkesan eksperimental dan atmosferik. Band yang beranggotakan empat orang, yaitu Dave Bayley, Drew MacFarlane, Edmund Irwin-Singer, dan Joe Seaward, sudah aktif bermusik bersama sejak tahun 2010. Berikut adalah beberapa diskografi dari Glass Animals:
- Leaflings (2012)
Leaflings menjadi rilisan pertama Glass Animals yang dirilis secara independen. Rilisan yang berbentuk EP ini menampilkan gaya eksperimental awal band dan menunjukkan potensi kreatif mereka.
- ZABA (2014)
ZABA menjadi album studio perdana dari Glass Animals, sekaligus menjadi rilisan pertama band tersebut di bawah naungan label Wolf Tone. Album ini meraih kesuksesan kritis dan komersial yang signifikan, menampilkan single seperti “Gooey” dan “Black Mambo”. Suara eksentrik dan lirik misterius menjadi ciri khas dari album ini.
- How to Be a Human Being (2016)
How to Be a Human Being menjadi rilisan album kedua Glass Animals, yang melanjutkan eksplorasi gaya eksperimental mereka dari album sebelumnya. Setiap lagu yang ada pada album ini menceritakan kisah fiktif tentang karakter manusia yang berbeda. Beberapa single yang mencolok dari album ini termasuk “Life Itself” dan “Youth”.
- Dreamland (2020)
Dreamland menjadi rilisan album ketiga Glass Animals, yang tetap melanjutkan gaya eksperimental mereka seperti dua album sebelumnya, dengan menggabungkan beberapa elemen musik seperti pop, R&B, dan elektronik. Album ini merayakan nostalgia dan refleksi pribadi dari masa kecil dari vokalis Glass Animals sendiri, yaitu Dave Bayley. Beberapa single yang menonjol dari album ini seperti “Heat Waves” dan “Dreamland”, yang juga mengalami popularitas yang cukup menanjak.
Tak hanya itu saja, Glass Animals juga merilis beberapa single kolaborasi dengan artis lain, seperti “Gold Lime” dan “Tokyo Drifting” yang berkolaborasi dengan Denzel Curry, yang menunjukkan keragaman dan eksplorasi yang konsisten dalam gaya mereka selama satu dekade berkarir.
photo source: Ismayalive