WHAT'S ON

Sommelier’s Bar Jakarta

Setiap kali kita selesai makan siang ataupun makan malam, mungkin beberapa dari kita terpikirkan untuk menikmati wine, baik itu red wine, white wine, ataupun rosé. Ada beberapa pilihan wine bar yang tersebar di Jakarta, namun Sommelier’s Bar cukup menarik perhatian dibandingkan wine bar yang lainnya. Berada di satu venue dengan restoran bernuansa Italia bernama Contra, Sommelier’s Bar secara konsep menjadi faktor yang menonjol untuk sebuah wine bar dikarenakan mereka menjadi wine bar pertama di Jakarta yang dikurasi secara langsung oleh seorang award-winning sommelier.

Wicien Widjaja, yang menjadi wujud utama dibalik pengkurasi berbagai katalog wine dan juga cocktail yang ada di Sommelier’s Bar, merupakan pemenang ISA Indonesia Best Sommelier pada tahun 2016 dan juga masuk dalam Top 40 ASI Best Sommelier of the World pada tahun 2023. Dengan resume yang tidak main-main, tentu saja pilihan kurasi wine yang tersedia di Sommelier’s Bar juga berkualitas papan atas.

Disini, kalian bisa menikmati katalog wine yang sangat luas, mulai dari red wine, white wine, hingga rosé, segala jenis wine tersedia di Sommelier’s Bar. Kalian bisa mencoba berbagai wine yang tersedia dengan pilihan by the glass ataupun mencoba per botol secara langsung, dengan asal negara wine yang disediakan juga sangatlah beragam, dan secara mayoritas asal negara merupakan negara dengan penghasil wine terbaik seperti Italia, Perancis, Australia, Selandia Baru, dan beberapa negara yang ada di Amerika Selatan seperti Argentina dan Chile.

Tak hanya wine saja, Sommelier’s Bar juga menyediakan beberapa jenis signature cocktail yang dikurasi langsung. Salah satu signature cocktailnya yang paling menarik adalah Mr. Somm, yang tentu saja mengikuti tema Sommelier’s Bar yang berpusat kepada wine, merupakan sebuah wine cocktail yang dicampur dengan whiskey, kayu manis, lemon, dan honey scotch. Selain itu juga ada beberapa signature cocktail yang berbasis gin seperti Contra Negroni, sebuah coffee-infused gin yang dicampur dengan rosso dan campari, dan Porte de Versailles, sebuah cocktail yang dicampur dengan tonic water, apel, port wine putih dan Muscat Beaumes de Venise.

Untuk kalian yang penasaran dengan menu yang ditawarkan oleh Sommelier’s Bar, kalian bisa mengunjungi akun Instagram mereka di @sommeliersbar.

Venue Detail

11am - 2am

150k - 17.000k

More Venues